Jakarta (ANTARA) - Nissan Motor Corporation mengalami dampak signifikan dari melemahnya pasar otomotif awal tahun, dengan penjualan pada Januari 2020 turun dua digit dibanding periode sama tahun 2019.
Pada Januari lalu Nissan membukukan penjualan 368.336 unit kendaraan, turun 13,3 persen dibanding bulan yang sama tahun sebelumnya.
Sementara penjualannya selama periode April 2019 hingga Januari 2020 hanya mencapai 4.179.258 unit kendaraan, turun 8,8 persen dibanding periode sama tahun sebelumnya yang mencapai 4.581.931 unit.
Baca juga: Nissan perkenalkan All New Nissan Livina dan Serena di Medan
Baca juga: Nissan Terra penantang Fortuner dan Pajero diperkenalkan di Medan.
Melemahnya pasar juga memengaruhi produksi Nissan, yang pada Januari 2020 membuat 362.891 unit kendaraan, turun 18,7 persen dibanding bulan sama tahun 2019.
Selama April 2019 hingga Januari 2020, Nissan memproduksi 4.050.026 unit, turun 10,7 persen dibanding periode sama 2018/2019, demikian mengutip pernyataan resmi Nissan, Sabtu.
Khusus untuk model listrik Nissan LEAF, Nissan mencatatkan penjualan 2.971 unit pada Februari 2020 di pasar lokal Jepang, naik 60 persen dari bulan yang sama tahun 2019.
Namun, jika digabungkan dengan penjualan Januari, penjualan dua bulan pertama 2020 Nissan LEAF hanya 3.734 unit, turun 20,5 persen dibanding dua bulan pertama 2019.