Medan (Antaranews Sumut) - Nissan Motor Indonesia (NMI) memperkenalkan SUV premium new Nissan Terra di Medan Sumatera Utara, Kamis.
Penantang Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero ini dibanderol mulai dari Rp481 juta untuk on the road di Medan.
General Manager sales, Nissan Motor Indonesia, Ihsan Hafirudin menerangkan New Nissan Terra dilengkapi beragam teknologi berkendara canggih dari Nissan Intelligent Mobility.
"Terra hadir dengan kombinasi performa unggul dan teknologi cerdas yang mampu membantu pengendara lebih percaya diri dengan beragam kondisi." ujarnya.
Selain itu, ia menambahkan tak hanya tampilan luar yang tangguh, Nissan Terra juga menawarkan kabin luas dengan tampilan premium yang menghadirkan balutan kulit berwarna coklat pada jok yang dilengkapi tombol pintar.
Pihaknya optimis New Nissan Terra akan disambut baik di Medan.
Karena, menurut ia dengan menghadirkan fitur-fitur cerdas dari Nissan Intelligent Mobility membuat antusiasme pelanggan akan produk ini.
Peluncuran New Nissan Terra juga menandai langkah terbaru dalam memperkenalkan jajaran produk Nissan untuk pasar Indonesia, sebagai bagian dari rencana bisnis jangka menengah Nissan dan komitmen perusahaan Indonesia.
Nissan memiliki 4 cabang di Medan diantaranya, di di Jalan Amir Hamzah, Jalan Gatot Subroto, Jalan Adam Malik, dan Di Jalan Sisingamangaraja.