Tapteng (ANTARA) - Sesosok mayat berjenis kelamin laki-laki ditemukan terapung di dekat Pulau Putri, Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, Selasa (28/5) pagi sekira pukul 10.00 WIB.
Menurut pengakuan Monica Mendrofa yang menemukan mayat itu kepada ANTARA melalui sambungan telepon, ia bersama keluarganya menemukan mayat tersebut ketika hendak liburan ke Pulau Mursala. Di saat melintas di Pulau Putri terlihat ada yang terapung di laut dan semula dikira hanya batang kayu atau patung.
“Awalnya kami kira patung atau kayu, tetapi karena penasaran aku minta kepada bapak yang mengemudikan kapal stempel untuk berbalik arah. Setelah mendekat, ternyata itu adalah sesosok mayat laki-laki kisaran usianya 40-an dengan posisi kaki dan tangan diikat tali, dan mulutnya dilakban,” terangnya.
Merasa takut atas penemuan mayat itu, ia pun menghubungi bapak tuanya Pendeta Juniaro Mendfora yang tinggal di Pandan, yang kemudian menghubungi tim SAR.
Sementara itu Tim SAR Sibolga yang dikonfirmasi ANTARA membenarkan mereka mendapat laporan perihal penemuan mayat tersebut.
“Saya sudah mendapatkan laporannya dari teman wartawan barusan. Kebetulan saya sedang mengikuti acara di Polres Tapteng, dan ini akan segera bergerak ke Pos SAR dan menyiapkan anggota dan kapal menuju lokasi,” kata Kepala Tim SAR Sibolga, Harry Susanto.
Baca juga: Mayat terapung dengan tangan dan kaki terikat di Pulau Putri dievakuasi