Langkat (Antaranews Sumut) - Sebanyak 10 rumah warga di seputaran Sungai Wampu di Lingkungan 3 Ujung Baka Kelurahan Bingei, Kecamatan Wampu, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, terancam hanyut diakibatkan erosi.
"Terdapat 10 rumah yang kini terancam erosi," kata salah seorang warga Sukimin, di Wampu, Minggu.
Baca juga: Satu lagi korban longsor di Toba Samosir ditemukan
Baca juga: Delapan orang meninggal korban longsor di Toba Samosir
Sukimin menyampaikan akibat arus air sungai Wampu yang kini terus meningkat, diakibatkan curah hujan yang cukup tinggi, akibatnya terjadi erosi di bibir sungai yang mengancam 10 pemukiman penduduk.
"Bila hujan deras dikhawatirkan 10 rumah ini tanahnya akan terus tergerus dikawatirkan terbawa arus sungai," katanya.
Sukimin juga menyampaikan sekarang ini warga yang bermukim tersebut sudah diimbau untuk mengungsi untuk tinggal di rumah saudaranya yang lebih aman, guna menghindari hal yang tidak diinginkan.
"Pihak kelurahan juga sudah menghimbau para pemilik rumah untuk mengungsi hingga waktu yang aman, karema dikhawatirkan hujan deras kembali, maka erosi akan semakin bertambah," katanya.