Jakarta, 18/1 (Antara) - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengatakan pemerintah masih mengkaji rencana perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2016.
"Kami masih menyiapkan sejumlah hal," ujar Darmin usai memberikan penghargaan Satya Lencana Karya Satya kepada 74 aparatur sipil negara (ASN) Kementerian Bidang Perekonomian yang telah bekerja selama 10-30 tahun dan pelantikan 103 ASN baru di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Senin.
Pemerintah, lanjut Darmin, tidak buru-buru untuk melakukan perubahan tersebut. Sebab menurutnya semua kegiatan pemerintah masih bisa berjalan dengan APBN 2016 yang sudah disahkan pada akhir Oktober 2015.
"Perubahan tidak bisa cepat. Pemerintah kan masih bisa bekerja walau APBN belum diubah" tutur dia.
Darmin melanjutkan, salah satu yang menjadi pertimbangan utama untuk melakukan perubahan adalah realisasi penerimaan pajak 2015 yang lebih rendah dari APBNP 2015.
Pada tahun 2015, pemerintah menargetkan penerimaan pajak sebesar Rp1.294 triliun, tetapi realisasi yang bisa diusahakan pemerintah adalah Rp1.060,85 triliun atau sekitar 81,9 persen dari target.
Nilai ini relatif rendah karena dalam empat tahun terakhir sebelum 2015, penerimaan pajak rata-rata berada di kisaran 92--95 persen di target yang tidak setinggi tahun 2015.
Sementara pada APBN 2016, penerimaan pajak ditargetkan Rp1.360 triliun. Nilai inilah yang dianggap terlalu tinggi dan memunculkan rencana revisi APBN.