Langkat (ANTARA) - Sekda Langkat Amril di Langkat, Selasa, menyampaikan harapan Pramuka ke depannya lebih menekankan pendidikan karakter.
Amril menegaskan Pramuka di Indonesia lahir 63 tahun yang lalu, tentunya sudah menciptakan anak bangsa yang berkualitas, disiplin dan bermoral Pancasila.
"Hari ini merupakan pembentukan rapat kerja sebagai sarana mengevaluasi dan menyusun program kerja yang dilaksanakan dengan tujuan akhir lahirnya generasi muda yang berkualitas," ucapnya.
Pihaknya berharap rapat kerja ini akan mampu menghasilkan program kerja berbasis pendidikan karakter" harapnya.
"Saya sangat menaruh harapan organisasi ini dapat menghasilkan anak anak muda dengan karakter yang baik dan berkualitas untuk Kabupaten Langkat," ujarnya.