Padang Lawas (ANTARA) - Plt Bupati Padang Lawas (Palas) Ahmad Zarnawi Pasaribu menyusun program pengelolaan keuangan daerah supaya penghasilan tetap aparatur pemerintahan desa yakni kepala desa, perangkat desa dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) diberikan setiap bulan pada tahun anggaran 2024.
"Dengan begitu, kepala dan aparatur desa, juga BPD lebih semangat dan giat dalam menjalankan tugas untuk melayani dan mengayomi masyarakat desa se-Kabupaten Padang Lawas," ujar Ahmad saat berbincang dengan ANTARA di kantornya, Barumun, Padang Lawas, Selasa (2/1).
Sebelumnya, penggajian aparatur pemerintahan desa di Padang Lawas dilakukan setiap tiga bulan.
Menurut Ahmad, pengalihan gaji itu menjadi per bulan dilakukan demi kesejahteraan aparatur pemerintahan desa sebagai garda terdepan mewakili Pemerintah Kabupaten Padang Lawas dalam memberikan pengayoman dan pelayanan terbaik bagi seluruh warga masyarakat di tingkat desa.
Untuk itu, Bupati menambahkan, Pemkab Palas akan bekerja sama dengan Bank Sumut. Kemitraan mulai tahun anggaran 2024 itu juga untuk memberi kemudahan bagi para kepala desa dan perangkat yang akan mengajukan pinjaman dengan agunan SK masing-masing.
"Kedua program itu akan kami kaji dan bahas bersama Sekda, Plt Kadis Pemberdayaan Masyarakat Desa, Plt Kepala BPKAD dan pihak Bank Sumut dalam waktu dekat. Tujuannya sekaligus untuk percepatan penyerapan anggaran di tahun 2024," tutur Ahmad.
Plt Bupati Palas: Aparatur desa terima gaji setiap bulan pada 2024
Selasa, 2 Januari 2024 18:31 WIB 3745