Medan (ANTARA) - Klinik Beautify Indonesia - Bank Mestika Dharma, Tbk kembali menggelar sunat massal yang diikuti 130 anak dari Kota Medan dan sekitarnya.
"Kerja sama sunat massal Klinik Beautify Indonesia - Bank Mestika memang direncanakan menjadi program rutin," kata Founder Beautify Indonesia, DR dr Arya Tjipta, Sp.B.P.R.E., Subsp.K.M (K) di Medan, Minggu.
Dia menegaskan, meski sunat massal dan gratis, Beautify Indonesia dan Bank Mestika tetap sepakat memberikan layanan terbaik.
Penggunaan benang dalam proses sunat itu, misalnya, menggunakan produk dengan kualitas premium yang dipakai untuk bedah plastik sehingga hasilnya cukup baik.
Sunat massal itu sendiri melibatkan dosen, dokter ahli bedah dan mahasiswa dari Fakultas Kedokteran USU.
Dr Arya juga mengakui, bahwa sunat massal kali ini jumlah peserta yang mengikuti program tersebut bukan hanya dari warga beragama Muslim, tetapi juga non Muslim seperti agama Hindu, Kristen, Budha dan lainnya.
"Hal itu menggembirakan karena menunjukkan kesadaran terhadap kesehatan semakin tinggi di tengah masyarakat," katanya.
Sunat itu, katanya, perlu untuk menjaga kesehatan seperti menghindari terjadinya infeksi saluran kemih.
Klinik Beautify Indonesia - Bank Mestika Dharma gelar sunat massal
Minggu, 29 Oktober 2023 21:32 WIB 3133