"Sepak bola Eropa telah kehilangan banyak kualitas. Satu-satunya yang valid dan masih bagus adalah Liga Premier (Inggris). Mereka jauh di depan semua liga lainnya."
Rival lama Ronaldo, Messi juga sempat dikaitkan dengan klub Arab Saudi sebelum memutuskan pindah ke klub MLS Inter Miami dan menandatangani kontrak hingga 2025.
Selain menutup peluang kembali ke Eropa, Ronaldo juga mengatakan tidak bakal pindah ke klub MLS Amerika Serikat dalam waktu dekat.
"Liga Arab Saudi lebih baik dari MLS," kata Ronaldo. "Sekarang semua pemain datang ke sini... Dalam satu tahun, akan ada lebih banyak pemain top datang ke Arab Saudi."
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Cristiano Ronaldo sebut tidak akan kembali bermain di Eropa