Pihaknya juga menyetujui rencana kenaikan honor kepling yang disetarakan dengan Upah Minimum Kota (UMK) Medan pada 2023 yakni sebesar Rp3.624.117,59.
"Ini akan kita upayakan di P-APBD tahun ini yang akan segera dibahas," kata Robi yang juga Ketua Komisi I DPRD Kota Medan.
Wali Kota Medan Bobby Nasution sebelumnya meminta izin kepada pimpinan dan anggota DPRD Kota Medan untuk mengusulkan kenaikan honor kepling sesuai UMK.
Pihaknya mempertimbangkan dengan melihat beban kerja seorang kepling Kota Medan dalam beberapa waktu terakhir dan tantangan kerja beberapa waktu ke depan.
Legislator apresiasi rencana Wali Kota Medan naikkan honor kepling
Kamis, 15 Juni 2023 21:42 WIB 2314
"Kami Pemerintah Kota Medan atas persetujuan DPRD dengan kolaborasi pemkot dan DPRD Medan mengusulkan penyesuaian honor untuk kepala lingkungan disesuaikan dengan UMK 2023 yang bisa diterapkan di 2024," ucap Bobby.