Medan (ANTARA) - Empat individu orangutan Sumatera (Pongo abeli) dari Pusat Karantina dan Rehabilitasi Orangutan (PKRO) Batu Mbelin, Sibolangit, Provinsi Sumatera Utara dipindahkan ke Stasiun Reintroduksi Orangutan Sumatera (SRO) di Jantho, Provinsi Aceh.
Kepala BBKSDA Sumut, Rudianto Saragih Napitu, dalam keterangan tertulis, Rabu, menyebutkan, tujuan pemindahan keempat individu orangutan ini adalah untuk melanjutkan program rehabilitasi di forest school agar siap dilepasliarkan ke hutan Jantho, Provinsi Aceh.
Keempat individu urangutan Sumatera tersebut adalah Ashoka jenis kelamin betina, berusia delapan tahun yang berasal dari hasil sitaan Balai KSDA Aceh bersama HOCRU OIC di Desa Lestari Piring, Kabupaten Gayo Luwes, Provinsi Aceh yang masuk ke PKRO Batu Mbelin, Sibolangit pada 14 April 2017.
Kemudian Jayanti jenis kelamin betina, berusia delapan tahun yang berasal dari hasil sitaan Balai KSDA Aceh bersama HOCRU OIC di Kabupaten Pidie Jaya, Provinsi Aceh dan masuk ke PKRO Batu Mbelin pada 11 Januari 2020.
Lalu, Poni jenis kelamin betina, berusia delapan tahun yang berasal dari hasil sitaan Balai KSA Aceh di Kota Langsa, Provinsi Aceh yang masuk ke PKRO Batu Mbelin pada 27 Agustus 2019.
Empat orangutan Sumatera dipindahkan dari Sibolangit ke Jantho Aceh
Rabu, 7 Juni 2023 23:15 WIB 2267