Batu Bara (ANTARA) - Misi besar ciptakan Batu Bara Bersih sejatinya tak hanya menjadi senandung pengobat rindu bagi masyarakat.
Keinginan menjadikan kabupaten yang asri, bersih dan juga disiplin terus digencarkan.
Tak hanya melibatkan perangkat pemerintahan, Batu Bara juga menghadirkan langsung Khadijah Sharaswaty Indonesia (KSI) sebagai konsultan lingkungan hingga lintas sektor baik itu kepolisian, Koramil, Pol Air hingga TNI AL.
Kecamatan Tanjung Tiram pun menjadi sasaran utama aksi kali ini. Mengingat Tanjung Tiram sebagai lokasi yang ditasbihkan sebagai daerah terkotor di Batu Bara karena tingginya aktifitas di pasar dan juga pelabuhan.
Melibatkan sekitar 200 petugas yang tergabung dari perangkat desa, lurah, camat, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Perikanan, Dinas Perhubungan, Satpol PP, Disperindag didampingi TNI dan Polri, aksi pun dimulai pada Jumat Dinihari (28/4/2023) sekitar pukul 01.00 WIB hingga Sabtu (29/4/2023).
Puluhan Satpol PP didampingi Polisi dan TNI dan dinas terkait mengawali penertiban dari lokasi pedagang ikan basah di kawasan TPI yang tak jauh dari pelabuhan.
Tak ada tawar menawar, para pedagang yang masih membandel berjualan menggunakan median jalan langsung didisiplinkan.
Wujudkan Batu Bara Bersih, KSI dan seluruh perangkat awali aksi dari Tanjung Tiram
Minggu, 30 April 2023 16:06 WIB 2612