Medan (ANTARA) - PDAM (Perusahaan Daerah Air Minum) Tirtanadi Sumatera Utara meminta kepada pihak-pihak terkait agar tidak melakukan penggalian drainase pada H-7 sampai H+7 Lebaran 2023 demi memperkecil potensi kerusakan pipa saluran air.
"Kami berkoordinasi dengan pihak terkait mengenai hal itu," ujar Direktur Utama PDAM Tirtanadi Kabir Bedi usai apel siaga Lebaran 2023 PDAM Tirtanadi di Medan, Sumut, Jumat.
Menurut Kabir, jika pipa pecah, aliran air tidak akan sampai kepada masyarakat. Hal tersebut dinilai dapat mengganggu warga yang tengah merayakan Hari Raya Idul Fitri 2023.
Meski demikian, dia memastikan PDAM Tirtanadi tetap menyiagakan personel untuk segera memperbaiki setiap kerusakan pipa yang terjadi.
"Kami betul-betul fokus ke sana," kata Kabir.