Medan (ANTARA) - Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 3 Binjai mengisi bulan suci Ramadhan dengan belajar Al Quran agar siswa mahir membaca kitab suci dan membentuk karakter menjadi berjiwa Pancasila.
"Kegiatan belajar membaca Al Quran di sekolah dilatarbelakangi imbauan Wali Kota Binjai agar setiap sekolah mempersiapkan siswa untuk bisa membaca Al Quran," ungkap Kepala Sekolah SMPN 3 Binjai, Eka Mutia Khairuma, MPsi, di Binjai, Rabu.
Berawal dari itu, pihak sekolah langsung merespons dengan cepat dan melakukan asesmen kepada siswa.
Eka katakan, dalam dua hari pengumpulan dan pengolahan data pelajar, disimpulkan menjadi tiga golongan.
"Pertama ada siswa yang sama sekali tidak bisa membaca Al Quran, kedua ada yang belum mahir dan ketika sudah mahir. Jadi, dari tiga golongan ini dibentuklah kelompok-kelompok," sebut Eka.