Medan (ANTARA) - Universitas Sumatera Utara (USU) berhasil meraih Akreditasi Unggul dari Badan Akreditasi Nasional (BAN-PT), dan tertuang dalam sertifikat BAN-PT Nomor.1517/SK/BAN-PT/Ak.KP/PT/IX/2022 yang ditanda tangani Dewan Eksekutif Prof Ari Purbayanto,PhD.
Sertifikat akreditasi perguruan tinggi ini berlaku sejak tanggal 27 September 2022 sampai dengan 27 Februari 2023.
Rektor USU Dr Muryanto Amin,S.Sos,MSi, dalam keterangan tertulis, Kamis, mengatakan Akreditasi Unggul merupakan peringkat akreditasi tertinggi yang memenuhi kriteria BAN-PT.
"Alhamdulillah, berkat kolaborasi di setiap unit kerja mulai level program studi sampai universitas kita berhasil memenuhi syarat-syarat yang ditetapkan sehingga berhasil meraih Akreditasi Unggul," ucapnya.
Baca juga: 152 mahasiswa USU lakukan KKNT di Samosir
Rektor berharap, raihan Akreditasi Unggul di BAN-PT tersebut mampu menjadi penyemangat seluruh sivitas akademika untuk terus memberikan yang terbaik bagi USU.
"Proses akreditasi saat ini dipantau secara rutin setiap bulan melalui Pangkalan Data Perguruan Tinggi (PDDikti), sehingga kita harus tetap menjaga semangat dalam melaksanakan Tri Darma Perguruan Tinggi," ujarnya.
Ia mengatakan Akreditasi Unggul diperoleh karena sumbangan seluruh unit kerja yang ada di USU baik Anggota Majelis Wali Amanat (MWA), Senat Akademik (SA), Dewan Guru Besar (DGB), dosen, mahasiswa, alumni, dan mitra USU.
"Masih diperlukan kerja yang fokus dan konsisten agar kita semua bisa memproduksi karya inovasi masing-masing untuk mencapai perbaikan USU menuju 500 QSWUR.Terim kasih atas kerja sama yang dilakukan dan semoga tetap terus bekerja dalam suasana nyaman dan damai agar kita terus produktif," katanya.