Medan (ANTARA) - Pertanian membuat tubuh sehat lantaran aktivitas di lapangan. Sektor pertanian juga membutuhkan tubuh yang sehat, untuk memastikan kegiatan budidaya hingga panen (on farm) maupun olah hasil [off farm] berlangsung baik dan lancar.
Semboyan Latin, men sana in corpore sano, bermakna 'dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat' melandasi Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) mendorong mahasiswa/i untuk aktif dalam berbagai cabang olahraga.
Kementerian Pertanian RI membutuhkan petani milenial dan wirausahawan muda lulusan Polbangtan bertubuh sehat dan kuat, menghadapi tantangan global di tengah kemajuan teknologi informasi dan mekanisasi pertanian.
Mahasiswi Polbangtan Medan, Salsabilah Indri Afriani berprestasi pada cabang olahraga karate. Salsabila akan mewakili Provinsi Sumatera Utara di Pekan Olahraga Provinsi ] pada November 2022, setelah meraih medali perak sebagai Juara II Kejuaraan Daerah Karate 2022 (Kejurda Forki Sumut] pada 11 - 15 September di GOR Mini Pancing, Medan.
Muda, aktif, energik, dan inovatif merupakan sosok ideal dari mahasiswa Politeknik Pembangunan Pertanian [Polbangtan] yang diinginkan Menteri Pertanian RI Syahrul Yasin Limpo.
Sosok mahasiswa ideal, menurut Mentan Syahrul, mampu meningkatkan kemampuan akademik sekaligus aktif pada kegiatan ekstra kurikuler (Ekskul) seperti marching band, untuk mengembangkan bakat di bidang musik serta berlatih disiplin melalui olahraga berprestasi.
"Kita mau perguruan tinggi menjadi tonggak kekuatan negara ini untuk menghadirkan makan kepada 267 juta orang. Kita juga ingin perguruan tinggi memperkuat negara ini agar menjadi kuat," kata Mentan Syahrul.
Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP), Dedi Nursyamsi mengingatkan hal serupa bahwa sikap dan karakter jiwa yang baik dapat membentuk mahasiswa Polbangtan sebagai job creator dan job seeker bermental baja, pekerja keras dan cerdas menjadi wirausahawan milenial yang profesional.
"Generasi milenial khususnya di lingkup pendidikan vokasi Kementan harus beradaptasi memanfaatkan peluang dan memenangkan kompetisi," ujar Dedi.
Sebagaimana diketahui, Polbangtan Bogor merupakan institusi pendidikan tinggi vokasi binaan BPPSDMP Kementan. Visi dan misi menjaga keberlanjutan pembangunan pertanian dengan menghasilkan SDM pertanian yang profesional, mandiri dan berdaya saing.
Direktur Polbangtan Medan Yuliana Kansrini mengaku bangga atas prestasi Salsabila Indri Afriani meraih medali perak sebagai Juara II Kejurda Forki Sumut.
“Selamat ada Salsabilah, yang meraih juara dua Kejurda Forki Sumut di GOR Mini Pancing Medan," katanya.