"Aplikasi pariwisata DisumutAja menyajikan informasi seputar destinasi wisata yang ada di Sumut," kata Kabid Pemasaran Disbudpar Sumut, Laila Jamilah Lubis di Medan, Selasa.
Dia menambahkan, kondisi pandemi saat ini membuat para wisatawan lebih memilih melakukan perjalanan tanpa banyak bersentuhan dengan orang lain agar tetap aman dan nyaman.
Melalui aplikasi tersebut, menjadi momentum untuk meningkatkan kunjungan wisatawan baik mancanegara maupun nusantara.
Aplikasi tersebut juga dapat memudahkan para wisatawan lokal maupun mancanegara dalam mengakses informasi destinasi yang ada di Sumut mencakup akses, fasilitas dan lainnya.
"Sehingga diharapkan dapat meningkatkan kunjungan wisatawan ke Sumut yang bisa meningkatkan perekonomian daerah," ujarnya.
Aplikasi tersebut adalah bentuk komitmen Disbudpar Sumut dalam transportasi digitalisasi yang mempercepat akselerasi dan integrasi dalam mengembangkan potensi pariwisata Sumut yang berdaya saing dan siap menyambut era 5G.
"Kita berharap semua pihak berkolaborasi membangun sinergitas dalam upaya pemanfaatan teknologi informasi digital melalui aplikasi DisumutAja, sehingga aplikasi ini dapat dikenal luas dan dapat menarik wisatawan untuk dapat berkunjung ke Indonesia khususnya Sumatera Utara," katanya.