Tapanuli Selatan (ANTARA) - Lomba MTQN (Musabaqah Tilawatil Quran Nasional) ke-54 tingkat Kabupaten Tapanuli Selatan Tahun 2022 di Kecamatan Angkola Sangkunur berakhir pada Selasa (15/3).
Juara umum MTQ Muara Batang Toru dan membawa pulang Piala Bergilir Bupati plus uang pembinaan, sekaligus mengubur impian Muaratais untuk tiga kali berturut juara umum untuk piala tetap.
Juara dua MTO Sayurmatinggi, Juara tiga Angkola Sangkunur. Harapan satu Batang Angkola, harapan dua Saipar Dolok Hole.
Untuk Musabaqoh Qiratul Kutub (MQK) Juara umum satu Angkola Muaratais yang merebut Piala Bergilir Bupati dari tangan Arse yang gagal berturut untuk ketiga kalinya untuk piala tetap.
Baca juga: Bupati Tapsel serahkan mesin jahit program CSR PT SKL kepada pelaku UMKM
Juara umum dua MQK Arse, juara tiga Sayurmatinggi, harapan satu Batang Angkola dan harapan dua Muara Batang Toru.
Dalam kesempatan ini empat qari/qariah terbaik tambah satu dewan hakim juga mendapat tiket umroh gratis dari Bupati Tapsel, PT. Agincourt Resource, dan PT. Bank Sumut.
Bupati Tapsel Dolly Pasaribu dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada seluruh pemenang lomba MTQ maupun MQK. Bagi yang belum berhasil bupati mengatakan jangan patah semangat hanya saja terus mengasah kemampuan dan kualitas agar bisa juara ke depan.
Kepada seluruh masyarakat Angkol Sangkunur, Bupati juga tidak lupa mengucapkan ucapan terimakasih yang setinggi-tingginya atas sambutan dan partisipasi serta pelayanan termasuk pemondokan para kafilah sehingga pelaksanaan MTQ berjalan aman dan lancar.
"Bukan hanya sekadar mengejar ajang prestasi, lebih dari itu mari kita jadikan momen MTQ ini sebagai perekat rasa kebersamaan, persatuan dan kesatuan serta membangun kekuatan berdasarkan nilai-nilai agama dalam rangka menyongsong pembangunan menuju Kabupaten Tapsel yang lebih, sehat, cerdas dan sejahtera," kata Dolly.
MTQN ke 54 Tapsel berakhir, Muara Batang Toru juara umum
Rabu, 16 Maret 2022 15:52 WIB 2524