Sibuhuan (ANTARA) - Plt Bupati Padang Lawas ( Palas) secara resmi membuka pelaksanaan kegiatan MTQ ke - XIII, tahun 2022, Kecamatan Lubuk Barumun, di Lapangan MTQ Kecamatan Lubuk Barumun, Desa Gunung Manobot, Jumat (4/1) malam.
Dalam sambutannya, Zarnawi mengucapkan terimakasih kepada seluru panitia atas sambutan mereka terhadapnya beserta rombongan diacara pembukaan MTQ ini.
Kepada seluruh peserta acara ini, Zarnawi berpesan, supaya serius mengikuti kegiatan MTQ tersebut.
Bagi peserta yang berprestasi dikegiatan ini nanti, Zarnawi menambahkan, supaya menjadikan peraihan perestasi masing - masing, sebagai motivasi untuk meraih prestasi yang lebih tinggi, di pelaksanaan MTQ Tingkat Kabupaten Palas. Rencananya akan digelar dalam jangka waktu dekat ini di Kecamatan Ulu Sosa.
Baca juga: Plt bupati buka kompetisi Sepak Bola U- 23 ASKAB PSSI Palas
"Untuk anak - anakku peserta yang belum berhasil berezeki nanti, jangan sedih, teruslah belajar. Dan jadikan kegagalan dalam kegiatan MTQ ini, sebagai langkah awal menuju kesuksesan yang tertunda kedepan".sambungya.
Sebelumnya, Ketua Panitia Syafril Hasibuan dalam laporannya menyampaikan, kegiatan MTQ ini diikuti sebanyak 724 peserta. 314 peserta putra dan 410 peserta putri.
Para peserta mulai dari tingkat anak - anak, remaja hingga dewasa tersebut, berasal dari 24 Kafilah, utusan perwalikan masing - masing desa, se- Kecamatan Lubuk Barumun.
Disela - sela acara, Sekretaris Camat Lubuk Barumun R. H. Adday Robi Harahap kepada ANTARA menuturkan, kegiatan MTQ ini direncanakan pihaknya ( panitia) akan berakhir, pada hari Minggu (6/2) malam besok.
"Terimakasih atas kehadiran bapak Plt Bupati, bersama seluruh tamu undangan dan para peserta, juga para dewan hakim, semoga kegiatan ini membawa berkah dan bermanfaat bagi kita semua bersama seluruh masyarakat Palas kedepan, amin".sambung Robi mewakili Camat Lubuk Barumun Sulaiman S.Sos.
Acara pembukaan MTQ tingkat Kecamatan Lubuk Barumun ini, turut dihadiri Kakan Kemenag Palas H Abdul Manan, Asisten I Pemkab Palas H Panguhum Nasution, Kadis Sosial Palas H Achmad Fauzan Nasution, Kadis Pora Palas M Rasydi Hasibuan, Kadis Perkimhub Palas Ronny Syaiful.
Inspektur Palas Harjusli Fahri Siregar, Anggota DPRD Palas Raja Aslin Lubis, Kapolsek Barumun AKP Miptahuddin SE, Camat Lubuk Barumun Suleman, S.Sos, Ketua BSPPL ( Badan Silaturrahim Pesantren Padang Lawas ) H Fauzan Hamidy Hasibuan dan Ketua MUI Lubuk Barumun H Sangkot Hasibuan, serta para kepala desa se - kecamatan setempat.
Plt Bupati Palas buka MTQ ke -XIII Kecamatan Lubuk Barumun
Sabtu, 5 Februari 2022 11:08 WIB 1550