Tebing Tinggi (ANTARA) - Mayer Tua Marganda Bakara (38) warga Jalan Kedelai Kelurahan Pelita Kecamatan Padang Hulu Tebing Tinggi ditangkap Sat Narkoba Polres Tebing Tinggi.
Kasat Narkoba Tebing Tinggi melalui Kasubbag Humas Iptu Agus Arianto Jumat sore (13/8) membenarkan kasus penangkapan ini. Tersangka dibekuk di Jalan Gatot Subroto Kelurahan Lubuk Raya.
Dari tangan tersangka diperoleh barang bukti lima plastik klip transparan berisikan serbuk kristal diduga sabu seberat bruto 0,98 gram dan dan satu unit HP
Kini tersangka sudah diamankan di Polres Tebing Tinggi guna pengusutan lebih lanjut, ujar Iptu Agus Arianto.
Sat Narkoba Polres Tebing Tinggi tangkap pria miliki sabu
Sabtu, 14 Agustus 2021 5:51 WIB 970