Jakarta (ANTARA) - Mantan petenis nomor empat dunia dan runner-up Wimbledon Tomas Berdych menyatakan mundur dari tenis.
Petenis Ceko yang 13 kali menjuarai tunggal putra ATP selama 17 tahun berkarier itu masuk 10 besar dunia antara 2010 sampai 2016.
Satu-satunya keberhasilan dia mencapai final Grand Slam terjadi pada 2010 ketika dikalahkan Rafael Nadal dalam All England Club.
Baca juga: Peserta termuda Tsitsipas lolos ke semi final ATP Finals usai kalahkan Zverev
Dia menjadi bagian dari tim Ceko yang juara Piala Davis berturut-turut pada 2012 dan 2013.
Petenis berusia 34 tahun yang tidak bermain sejak kalah pada putaran pertama AS Terbuka pada Agustus itu mengumumkan gantung raket pada ATP Finals, Sabtu waktu setempat, demikian Reuters.
Tomas Berdych menyatakan mundur dari tenis
Minggu, 17 November 2019 9:08 WIB 353