Rantauprapat (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu melaksanakan upacara Hari Kesadaran Nasional di Lapangan Diklat BKPP Labuhanbatu, Selasa.
Kegiatan itu juga dirangkai penyerahan dana purna tugas dan kemalangan kepada 18 anggota Korpri Labuhanbatu.
Sekretaris Daerah Labuhanbatu, Ahmad Mufli menyampaikan, Hari Kesadaran Nasional momentum aparatur sipil negara untuk semangat dan pengabdian bekerja secara profesional dalam memberikan pelayanan masyarakat.
Menurut dia, aparatur sipil negara dituntut meningkatkan kedisiplinan dan menjadi teladan masyarakat dalam mengemban tugas, penuh rasa tanggungjawab dalam pembangunan.
Diantaranya, inovasi agar pelayanan publik semakin mudah, cepat, akurat dan menghilangkan produktivitas yang menghambat laju pembangunan.
"Peranan kita sebagai pemikir, perencana, pelaksana dan pengawas pembangunan mempunyai peranan yang sangat strategis dalam menentukan keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan. Hal ini penting diingatkan kemabali," tegasnya.