Sibolga (Antaranews Sumut)-Dihari kedua kunjungan kerja Kapolda Sumatera Utara di Sibolga-Tapanuli Tengah mengunjungi Makorem 023/KS Sibolga, Rabu.
Kedatangan Kapolda Irjen Pol Agus Andrianto disambut oleh Danrem 023/KS Kol Inf Mohammad Fadjar, beserta seluruh prajurit TNI dan PNS serta pengurus Persit.
Seperti biasanya prajurit TNI bersama dengan Polri menggelar upacara penyambutan terhadap orang nomor satu di Poldasu itu.
Dalam sambutannya Kapoldasu Irjen Pol Agus Andrianto menyampaikan, bahwa saat ini sedang diperhadapkan pada mengendornya rasa nasionalisme dari anak bangsa.
“Jangan sampai kita terpancing bahkan terprovokasi oleh adu domba pihak tak bertanggungjawab yang dipicu oleh konstelasi perpolitikan nasional,” ujarnya.
Kapoldasu juga menegaskan, pelaksanaan Pilkada Sumut 2018 berjalan dengan aman, tetapi tahun 2019 mendatang ada lagi Pilpres, pemilu caleg DPR di kabupaten maupun propinsi serta pusat dan DPD.
“Perlu untuk mengantisapasi hal-hal yang tidak inginkan. Mari terus kita tingkatkan kebersamaan TNI- Polri serta Forkopimda menjadi lebih padu lagi menjelang pelaksanaan Pemilu tahun 2019 nanti,” ajak Jenderal bintang dua itu.
Pada kesempatan itu juga Kapoldasu dan Danrem 023/KS saling memberikan plakat sebagai kenang kenangan atas kunjungan Kapolda ke Makorem 023/KS Sibolga. Demikian juga antara Ketua Bhayangkari Polda Sumut Ny. Evi Celiyanti Agus Andrianto dan ketua Persit KCK Korcab REM 023 Ny Irawati M. Fadjar saling tukar kenang kenangan.
Kapolda kunjungi Makorem 023/KS Sibolga
Rabu, 17 Oktober 2018 15:11 WIB 4607
Mari terus kita tingkatkan kebersamaan TNI- Polri serta Forkopimda menjadi lebih padu lagi menjelang pelaksanaan Pemilu tahun 2019. Ajak Kapoldasu kepada Prajurit Korem 023/KS Sibolga.