Langkat, (Antaranews Sumut) - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Pemerintah Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, mencatat sudah melakukan perekaman terhadap 744.023 kartu tanda penduduk elektrok (KTP-El) dari jumlah penduduk sebanyak 1.029.550 orang.
Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Langkat Metehsa Sitepu, di Stabat, Selasa, menjelaskan hanya tinggal sembilan persen lagi yang belum dilakukan perekaman KTP Elektronik.
Atau sekitar 74.285 warga yang bermukim di tujuh kecamatan di Kabupaten Langkat, belum rampung perekaman kartu tanda penduduk elektroniknya dari wajib KTP sebanyak 763.202 orang..
Namun bila hingga batas waktu yang sudah ditentukan belum juga datang ke kantor Camat, Kelurahan, Desa untuk melakukan pendataan perekaman, pihaknya segera akan melakukan pemblokiran.
Adapun daerah yang hingga kini belum rampung perekaman E-KTPnya terdiri dari Kecamatan Sei Bingei 5.364 warga atau 15,93 persen, Kecamatan Batang Serangan 3.392 warga atau 14,29 persen, Kecamatan Padang Tualang 4.731 warga atau 13,96 persen.
Termasuk juga Kecamatan Sei Lepan 4.553 warga atau 13,91 persen, Kecamatan Hinai 4.521 warga atau 13,20 persen, Kecamatan Tanjungpura 5.813 atau 13,11 persen dan Kecamatan Besitang 3.829 warga atau 12,67 persen dari jumlah penduduk yang wajib perekaman E-KTP.
"Secara keseluruhan perekaman E-KTP sudah mencapai 91 persen hanya tinggal sembilan persen lagi, itulah yang terbanyak di tujuh kecamatan yang ada tadi," katanya.
Metehsa mengungkapkan pihaknya meminta perhatian khusus terutama kepada kepala dusun, kepala lingkungan, kepala desa, luruh maupun camat, untuk dapat berperan memobilisasi massa guna melakukan perekaman.
"Kalau tidak juga hingga batas waktu yang ditentukan dikhawatirkan akan di blokir, sesuai keputusan Mendagri, tentu ini akan berdampak luas kepada keluarga nantinya, dalam pengurusan berbagai administrasi yang diperlukan," ungkapnya.
Untuk itu diharapkan kesadaran langsung masyarakat segera melakukan perekaman di kecamatannya masing-masing.***4***
Disdukcapil Langkat sudah lakukan perekaman 744.023 KTP elektronik
Selasa, 2 Oktober 2018 13:51 WIB 5535