Tapanuli Selatan (Antaranews Sumut) - Akses jalan nasional lintas pantai Barat menghubungkan Batangtoru Kabupaten Tapanuli Selatan - Mandailing Natal putus total diakibatkan tebing sepanjang lebih kurang 80 meter amblas hingga menutupi badan jalan.
Camat Kecamatan Angkola Sangkunur M.Thohir Parlindungan dari Angkola Sangkunur, kepada Antara, Minggu malam, mengatakan lokasi kejadian itu berada tepat di Desa Bahung Napa, Lingkungan VI, Kelurahan Rianiate, Kecamatan Angkola Sangkunur, Tapanuli Selatan.
Selain menimpa badan jalan materail longsoran tebing berdaa tepat pinggir jalan nasional itu juga mengakibatkan dua rumah penduduk milik warga bernama Zultanus Mendofa dan Yulius Zendato mengalami rusak parah.
"Bencana longsor yang diketahui terjadi pukul 13.30 WIB ini tidak ada menelan korban jiwa, hanya saja kerugian dua rumah rusak parah itu ditaksir mencapai Rp 70 juta rupaih,"katanya.
Pada pukul 14.00 WIB alat berat pun telah diturunkan untuk mengevakuasi seluruh material tanah bercampur bebatuan dan pepohonan yang berada di badan jalan tertimpa longsor tersebut.
"Sekarang alat berat tengah bekerja mengangkut seluruh materail longsor agar arus transportasi bisa lancar kembali,"katanya.
Dia juga menyebut bahwasanya bencana longsor yang diakibatkan tingginya intensitas hujan belakangan ini di daerah itu sudah dilaporkan kepada Bupati Tapanuli Selatan Syahrul M.Pasaribu.
"Kita sudah melaporkan kejadian ini kepada pak Bupati,"tutupnya.
Hingga berita dikirimkan alat berat beripa beko masih terus bekerja keras memindahkan material longsoran guna mengantisipasi kemacetan dua arah di jalan nasional tersebut.
Longsor, akses jalan nasional pantai barat putus total
Minggu, 16 September 2018 19:33 WIB 4189