Samosir, 31/7 (Antarasumut) - Bupati dan Wakil Bupati Samosir, Rapidin Simbolon dan Juang Sinaga, Ketua DPRD, Rismawati Simarmata dan sejumlah pimpinan SKPD, Senin, melayat ke rumah duka korban meninggal peristiwa kecelakaan bus masuk jurang.
Bus berpenumpang pelajar SD, SMP dan SMA dari Kecamatan Onan Runggu itu mengalami kecelakaan tunggal di kawasan Desa Parmonangan dalam perjalanan ke sekolah di Kecamatan Simanindo, Senin pukul 07.00 WIB.
Tiga siswi SMP meninggal dan 30-an lainnya mengalami luka-luka yang masih menjalani perawatan di beberapa layanan kesehatan, Puskesmas Tuktuk, Puskesmas Tomok, Puskesmas Ambarita dan RSUD dr Hadrianus Sinaga.
Bupati Samosir menyampaikan atas nama Pemerintah Kabupaten Samosir dan masyarakat menyampaikan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya kepada seluruh keluarga korban.
Bupati juga menyampaikan kata-kata penghiburan kepada keluarga korban kiranya para keluarga jangan larut dalam kesedihan, keluarga harus tabah dan sabar menerimanya.
"Hidup dan mati ada ditangan Tuhan, sebagai manusia, kita hanya bisa pasrah dan berserah diri kepadaNya," kata Rapidin.
Selanjutnya, Bupati dan Wakil Bupati Samosir, Ketua dan Wakil Ketua DPRD memberikan tali asih kepada keluarga korban meninggal dunia, dan melanjutkan kunjungan menjenguk korban luka-luka.