Labuhanbatu Selatan, 25/4 (Antarasumut) - Bupati Wildan Aswan Tanjung bersama Wakil Bupati Kholil Jufri Harahap dijadwalkan akan membuka Musabaqah Tilawatil Quran Nasional (MTQN) VII dan Festival Seni Nasyid (FSN) VIII tingkat Kab. Labusel yang dipusatkan di Lapangan Teladan, Kec. Kampungrakyat, Senin (25/4) malam.
Kabag Humas dan Infokom Setdakab Labusel, M Irsan, Minggu di Kotapinang mengatakan, untuk rentetan pelaksanaan MTQN dan FSN dimulai pada, Senin siang, yakni upacara penaikan bendera LPTQ dan LPPSN dilanjutkan dengan pelantikan Dewan Hakim dan pawai ta'ruf.
Pada malam harinya kata dia, dilaksanakan seremoni pembukaan kegiatan oleh Bupati. "Pembukaan kegiatan akan dihadiri Muspida plus dan undangan lainnya," katanya.
Dijelaskan MTQN VII dan FSN VIII tingkat Kab. Labusel akan dilaksanakan selama tiga hari dan ditutup pada 28 April 2016.
Menurutnya, MTQ kali ini memperlombakan tujuh cabang yang terbagi dalam 19 kategori yakni Tilawah Al-Qur'an lima kategori, Hifzil Qur'an lima kategori, Tafsir Qur'an dan Khatt Al-Qur'an masing-masing tiga kategori, dan Fahm Al-Qur'an, Syarh Al-Qur'an, serta Makalah Al-Qur'an masing-masing satu kategori. "Sedangkan FSN terdiri dari dua kategori," katanya.
Sementara itu, di lapangan Teladan, Desa Tanjung Medan, Kec. Kampungrakyat, saat ini persiapan kegiatan sudah mencapai 99 persen.
Sejumlah panitia terlihat sibuk menyempurnakan pembuatan aksesoris pada panggung utama, bangunan astaka, tribun kehormatan, stan pameran, dan perlengkapan lainnya.
Camat Kampungrakyat, Mara Sakti Siregar selaku Ketua Harian menambahkan, MTQN dan FSN ini akan diikuti peserta tingkat dewasa, remaja, dan anank-anak.
Dia pun berharap, kafilah dari Kec. Kampungrakyat akan tampil membanggakan pada even ini. "Seluruh persiapan sudah hampir rampung. Mudah-mudahan ini menjadi even membanggakan," katanya.
Sementara itu Ketua DPRD, H Edimin selaku putra daerah Kec. Kampungrakyat mengharapkan agar para panitia dan Dewan Hakim dapat bekerja secara jujur.
Menurutnya, even MTQN dan FSN ini harus mampu melahirkan generasi terbaik yang mampu bersaing di tingkat provinsi maupun nasional nantinya.