Menjelang Hari Raya Natal 2023 dan menyambut Tahun Baru 2024, PLTA Batang Toru menggelar acara berbagi kasih dengan menyerahkan berbagai bantuan untuk anak yatim di wilayah Tapanuli Selatan (Tapsel).

"Kegiatan ini di inisiasi dan wujud nyata perhatian PT. North Sumatera Hydro Energy (PT. NSHE) dan juga Sinohydro Corporation Limited (Sinohydro)," kata Arie Dedy selaku Manajer Sosial dan Komunikasi PT. NSHE, di Sipirok, Kamis.

Kegiatan seperti ini, lanjut Arie, rutin mereka laksanakan setiap tahun. Tahun 2023 ini puncaknya dilaksanakan di Panti Asuhan Debora, Desa Silangge, Sipirok, Tapsel, Lembaga Kesejahteraan Sosial yang menampung dan memelihara yatim piatu dan anak terlantar.

"Hanya saja perbedaan mencolok tahun 2023, penambahan titik lokasi berbagi kasih yang sebelumnya hanya di Kecamatan Sipirok dan kali ini merambah juga Kecamatan Marancar," sebutnya.

Sementara, Jamal Harahap selaku Supervisor Sosial PT. NSHE mengatakan, kegiatan berbagi kasih ini sebanding dengan tujuan PLTA Batang Toru mengkampanyekan jargon sebagai energi yang baik. Dimana keberadaan PLTA Batang Toru bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat yang hidup disekitar area proyek pembangunan PLTA Batangtoru.

“Kegiatan kita lakukan selama empat hari berturut-turut dimulai dari tanggal 18-21 Desember 2023. Total penerima bantuan ini mencakup lebih dari 100 anak yatim dan para jompo yang tersebar di kedua kecamatan tersebut," kata Jamal.

Untuk Kecamatan Marancar titik pembagian bantuan meliputi Desa Haunatas dan Kelurahan Pasar Sempurna. Untuk Kecamatan Sipirok adalah Dusun Gunung Hasahatan Desa Aek Batangpaya, Desa Batu Satahil, Desa Bulumario, dan ditutup di Panti Asuhan Debora.

Para Tokoh Masyarakat, Pengurus Gereja, Pendeta dan Kepala Desa yang telibat mengucapkan dan mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh PLTA Batang Toru. 

"Kami patut berterima kasih atas tingginya perhatian PLTA Batang Toru kepada warga masyarakat dengan memberikan bantuan apalagi dalam menyambut Nataru," ucap Latulanda Hadamean Pasaribu Kepala Desa Haunatas.

Senada disampaikan Herlina Sihombing selaku pimpinan Yayasan Panti Asuhan Debora, juga menyampaikan ucapan terima kasih mereka kepada PLTA Batang Toru seraya mendoakan PLTA Batang Toru sukses dalam aktivitasnya.

#Proyek Strategis Nasional

Arie Dedy juga berharap lebih jauh, agar masyarakat juga memahami bahwa proyek pembangunan PLTA Batang Toru ini adalah proyek masa depan dalam menjaga keberlangsungan ketersediaan tenaga listrik berbasiskan energi baru terbarukan yang sangat peduli dengan lingkungan sehingga partisipasi masyarakat sebagai salah satu stakeholder bisa menjaga dan mendukung proyek ini hingga selesai.

Untuk diketahui bahwa PLTA Batang Toru adalah salah satu proyek pembangunan bidang ketenagalistrikan yang berbasiskan energi baru terbarukan dan salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN). 

PLTA Batang Toru yang berlokasi di Kabupaten Tapanuli Selatan, Propinsi Sumatera Utara akan memiliki kapasitas 510 MW yang menggunakan skema run-off-river sehingga tidak memerlukan daya tampung kolam yang besar seperti pembangkit listrik tenaga air lainnya.

Dengan memanfaatkan keunikan arus Sungai Batang Toru, PLTA Batang Toru berkomitmen untuk bisa hadir dan memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitarnya.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023