Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara Drs. H. Syahrul Wirda, M.M, launching aplikasi E-Surat yang digagas Kemenag Kabupaten Langkat Zulfan Efendi MSi.

 Zulfan menjelaskan hal itu di Stabat, Jumat, selain itu Kemenag Provinsi Sumatera Utara juga melakukan pembinaan kepada para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada di instansi tersebut.

Baca juga: Simpan tujuh paket sabu di celana dalam, warga Besitang ditangkap

"Dimana aplikasi e-surat ini nantinya kita harapkan dapat memperlancar urusan di Kementerian Agama Langkat, sehingga tidak lagi harus datang kemari, cukup dengan membuka aplikasi ini urusan bisa cepat diselaikan," katanya.

Selain itu ini juga merupakan terobosan baru, guna mempersingkat segala urusan yang ada, sehingga cukup melalui aplikasi ini saja.

Kedepan, berbagai aplikasi yang ada akan coba kita buat guna kelancaran dan mempersingkat berbagai urusan yang ada, katanya.

Pewarta: H.Imam Fauzi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021