Langkat (ANTARA) - Sebanyak 19 unit rumah di Jalan Irian Barat Gang Buntu dan Gang Merpati Lingkungan-IV Kartini Kelurahan Berandan Barat Kecamatan Babalan Kabupaten Langkat, musnah terbakar, Kamis (20/3), sekitar pukul 17.30 WIB, tak ada korban jiwa dalam pristiwa itu.
Camat Babalan Restra menyampaikan hal itu, dari Babalan, Jumat.
Disampaikannya, adapun korban diantaranya Fitriwati (43),Marianto (60), Rahmad Ginting (55), Juliani (47), Boneh (59), Ilyas AR (73), Rahmat Tanjung (55), Mahliyqn (75), Rizaldi Syahputra (33).
Selain itu kediaman Baharuddin (77), Dodi Sahoutra (42), Irna Soraya (37), Arianto, Joko Sahrial, Fatimah, Heri, Nurhayati, Nursiah/Intan, Khairul Amri.
Dimana kronologis, berdasarkan laporan dari empat orang saksi bahwasanya pada hari Kamis (20/3) sekitar pukul 17.30 WIB. terjadi api di dalam sebuah rumah, dengan adanya kejadian tersebut warga Musfi Pradifta dan kawan-kawan langsung mendobrak pintu rumah korban untuk memadamkan api tersebut, namun api sudah menjalar ke rumah warga lainnya.
Pemilik rumah atas Anam Fitriwati tidak berada di rumahnya, Kemudian saksi atas nama Musfi Pradifta memanggil warga untuk meminta tolong agar memadamkan api tersebut namun api semakin membesar dan tak terkendali.
Kemudian Camat Babalan, Lurah Berandan Barat, Sekretaris Camat Babalan dan seluruh Staf Kelurahan dan Kecamatan menghubungi Tim Pemadam Kebakaran dari Pertamina, Pertagas, Pertamina Pangkalan Susu, Pemadam Kebakaran Sei Lepan dan Pemadam Kebakaran Tanjung Pura, datang ke lokasi untuk memadamkan api.
Tidak berselang lama Tim Pemadam Kebakaran turun bersama warga ke lokasi kebakaran untuk memadamkan api tersebut dan api dapat di padamkan sekitar pukul 19.45 WIB.
Akibat dari kebakaran tersebut, para korban mengalami kerugian sekitar Rp1.080.000.000 (Satu Miliyar Delapan Puluh Juta Rupiah), korban jiwa tidak ada dalam kebakaran itu.