Tapanuli Utara (ANTARA) - Penjabat Bupati Tapanuli Utara Dimposma Sihombing menyambut kunjungan kerja Presiden RI Joko Widodo di Bandara Raja Sisingamangaraja Silangit Siborongborong Taput dalam agenda peresmian Pusat Riset Genomik Pertanian di Kabupaten Humbanghasundutan.
"Kita pantas berbangga hati, ini kunjungan kesekian kalinya Pak Presiden Jokowi ke tanah batak melalui Bandara Silangit," ungkap Pj Bupati Dimposma, Kamis (17/10).
Disebutkan, penyambutan atas kedatangan Presiden Jokowi di Silangit yang didampingi Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, berlangsung semalam, 16 Oktober 2024.
Berdasarkan catatan ANTARA, setidaknya, di masa kepemimpinannya, kunjungan Presiden Jokowi kali ini merupakan kunjungan keenam kalinya ke tanah batak melalui Bandara Silangit.
Sebelumnya, Presiden Jokowi pertama sekali menginjakkan kaki di Bandara Silangit pada 24 November 2017, kunjungan kedua kali pada 15 Maret 2019, dan ketiga kalinya pada 27 Oktober 2020.
Kunjungan keempat kali Presiden Jokowi juga tercatat melalui Bandara Silangit pada 2 Februari 2022, kelima kali pada 26 Februari 2023, serta sebelum akhir masa jabatannya, yakni semalam 16 Oktober 2024.
Pj Bupati Taput Dimposma Sihombing sambut kunjungan ke-6 Jokowi di Silangit
Kamis, 17 Oktober 2024 9:53 WIB 1025