Pematangsiantar (ANTARA) - PT Pegadaian melaksanakan kegiatan khitanan massal merayakan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 Hijriah, Ahad (7/7) di kantor cabang Jalan Thamrin, Kota Pematangsiantar.
Kegiatan ini dibuka Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani SpA dan dihadiri Kepala Cabang PT Pegadaian Pematangsiantar Suryadi, Kepala Dinas Pendidikan Pematangsiantar Muhammad Hamdani Lubis SH.
Wali Kota mengaku bangga, karena Pematangsiantar menjadi salah satu kota tujuan pelaksanaan khitanan massal PT Pegadaian.
"Pemerintah Kota Pematangsiantar siap mendukung kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. Kami berharap kegiatan seperti ini rutin dilaksanakan," kata dr Susanti.
Kepada para peserta khitanan, dr Susanti mengatakan, khitan memiliki dampak kesehatan, keberkahan, dan kebahagiaan.
Jika nantinya selesai dikhitan, ada masalah atau kendala terjadi kepada peserta, dr Susanti mempersilakan untuk datang ke Puskesmas terdekat agar mendapatkan penanganan medis.
Deputi Bisnis PT Pegadaian Area Rantauprapat Fauzi Gazali mengatakan, untuk Area Rantauprapat, kegiatan khitanan massal dilaksanakan di Kota Padangsidimpuan dan Kota Pematangsiantar, masing-masing 50 anak.