Medan (ANTARA) - Atlet asal Kota Medan mendominasi jumlah atlet Sumatera Utara yang saat ini menjalani pemusatan latihan daerah persiapan untuk menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Sumut-Aceh.
"Saat ini ada 642 atlet asal Kota Medan yang menghuni pelatda dari total 1.130 atlet yang dipersiapkan KONI Sumut untuk menghadapi PON 2024. Ini tentunya sangat membanggakan bagi kita," kata Ketua KONI Medan Eddy Sibarani di Medan, Senin.
Meski demikian, ia menyampaikan harapan agar dominasi atlet asal Kota Medan pada Pelatda Sumatera Utara menuju PON bukan sekadar angka melainkan dibarengi dengan prestasi.
"Saya berharap atlet Medan tidak hanya mendominasi dari segi jumlah, tapi juga bisa mendominasi dari kontribusi medali untuk kontingen Sumut di PON. Kalau bisa di atas 50 sampai 60 persen dari total medali kontingen Sumut," katanya.
Ia menyebutkan dominasi atlet Medan di kontingen Sumut memang selalu terjadi di setiap PON dan saat ini meningkat seiring ditetapkannya Sumut menjadi tuan rumah bersama Aceh di PON 2024, mengingat atlet tuan rumah tidak melalui babak kualifikasi atau Pra-PON.
"Sudah jelas jumlahnya sekarang meningkat dari PON Papua lalu, bahkan hampir 400 persen peningkatannya. Dari 66 cabang olahraga, beberapa cabang semuanya diisi atlet Medan. Salah satunya ya sepatu roda," jelasnya.
Di lain sisi, Eddy tetap melihat dampak positif Sumut sebagai tuan rumah PON, salah satunya pembangunan sarana dan prasarana olah raga.
Selain itu, olahraga di Medan sebagai ibu kota Sumatera Utara, pasti menggeliat baik ekonomi maupun prestasi.
"Kita berharap tentu PON berjalan lebih baik. Dan PON tidak bisa sukses sendiri tanpa dukungan semua aspek. Kekuatannya harus kerja sama. Semua harus beri kontribusi. Tidak mustahil, empat bulan lagi PON, bisa memberikan yang terbaik," katanya.
"Jujur saja, kalau ditanya apa kerinduan tuan rumah PON yaitu tersedianya arena. Bayangkan, kalau tidak ada PON, belum tentu ada penambahan sarana dan prasarana olahraga. Untuk itu tentunya kita harus menyambut PON mendatang dengan sebaiknya, apalagi kita tuan rumah," tambahnya.
Atlet asal Medan dominasi pelatda Sumut untuk PON 2024
Senin, 20 Mei 2024 23:51 WIB 4439