Padang Lawas (ANTARA) - Dinas Sosial ( Dinsos) Kabupaten Padang Lawas ( Palas) menggelar acara konsultasi publik di ruang aula kantor dinas setempat, Sigala - gala, Kecamatan Barumun, Senin ( 6/5).
Kepala Dinas Sosial Palas H. Achmad Fauzan Nasution mengatakan kegiatan konsultasi publik ini bertujuan untuk mempererat hubungan silaturrahmi, dan sinergitas, sekaligus kerja sama antara Dinas Sosial Palas dengan sejumlah OPD Pemkab Palas, serta instansi vertikal seperti Kepolisian, Kejaksaan dan BPJS di Kabupaten Padang Lawas, dalam hal penyajian layanan publik bagi warga masyarakat yang membutuhkan.
Khususya di bidang pelayanan publik berkaitan dengan program kerja Dinas Sosial Palas. Termasuk program bantuan yang membutuhkan kelengkapan administrasi sebagai persyaratan bagi pemohon untuk rekomendasi usulan Pemerintah Kabupaten Padang Lawas melalui Dinas Sosial Palas ke pemerintah pusat.
Baik ia ke kementerian, dan lembaga instansi pemerintah lainnya. Juga keperluan lainnya berkaitan program kerja Dinas Sosial Palas, seperti pemberdayaan masyarakat, imam masjid, santunan kematian, bilal mayit dan santunan terhadap anak yatim. Serta untuk kebutuhan administrasi bantuan rehabilitasi ODGJ, anak berhadapan dengan hukum, warga lanjut usia, disabilitas terlantar, dan kebutuhan administrasi usulan DTKS ( Data Terpadu Kesejahteraan Sosial).
"Semoga melalui konsultasi publik ini nanti dapat melahirkan gagasan trobosan yang dapat meningkatkan pelayanan publik bagi masyarakat luas membutuhkan di Kabupaten Padang Lawas,"tutur Achmad Fauzan.
Sebelumnya mewakili panitia Kabid Penanganan Fakir Miskin ( PFM) Dinas Sosial Palas Nuraijah Siregar SKM mengucapkan selamat datang dan terimakasih kepada seluruh peserta tamu undangan atas kehadiran mereka diacara tersebut. Melalui kegiatan konsultasi publik itu, ia berharap, dapat mempererat hubungan silatturrahmi dan sinergitas antara pihaknya dengan seluruh peserta acara itu ke depan.
Acara konsultasi publik tersebut, turut dihadiri Kasat Intel Polres Palas AKP Sahala Harahap SH, Rikardo Simanjuntak dan Adek Mery mewakili Kejari Palas, serta sejumlah peserta lainnya mewakili jajaran OPD Pemkab Pemkab Palas.
Dinas Sosial Palas gelar forum konsultasi publik
Senin, 6 Mei 2024 17:59 WIB 1602