UIN Syahada Padangsidimpuan lahirkan 4 professor, 4 lagi menyusul
Kamis, 16 November 2023 23:50 WIB 4838
"Kemudian secara kompetitif dan kualitatif akan lahir lagi Professor baru yang kini dalam proses pengusulan, di antaranya Dr.Darwis Dasopang,M,Ag; Dr.Darwis Harahap,M.Ag; Dr.Aspiati Hasibuan ,M.Ag; dan Dr.Erawadi ,M.Ag," beber Parulian.
Di katakan, peran strategis UIN Syahada Padangsidimpuan dalam mendukung kemajuan daerah Tabagsel bagaikan mata air yang mengalir dalam menciptakan generasi yang handal utamanya dalam Pengembangangan Program Sumber Daya Manusia.
"Karena itu UIN Syahada terus berbenah diri dengan berbagai Program Pengembangan Ilmu
Pengetahuan,Penelitian dan Pengabdian Masyarakat," kata Khairul Iman menimpali.
Pun baru peningkatan, sambung Parulian yang diamini Ahmad Efendi, status dari IAIN ke UIN, ternyata gerakan gerakan terobosan bermunculan agar bisa sejajar dengan UIN lainnya bahkan bisa lebih baik lagi Akreditasinya pada semua Fakultas dan Program Studi lainnya.
Menurut penilaian ketiganya (Parulian, Effendi, dan Iman) kompetensi tenaga kependidikan UIN Syahada Padngsidimpuan berbanding lurus dengan kualitas pendidikan di dukung sarana prasarana pendidikan yang memadai.
Mimpi mimpi indah masyarakat Tabagsel agar UIN bisa mencetak Generasi Millenial yang memiliki kompetensi, akademis, kompetensi emosional, kompetensi sosial, kompetensi spritual dan kompetensi vokasional di dorong kemauan, kecerdasan dan kemampuan yang tinggi untuk bisa,
Merencanakan masa depan yang mampu bersaing memasuki pangsa pasar kerja di berbagai lini kehidupan baik di Institusi Pemerintahan, Wira usaha, Praktisi Politik sampai pada lembaga lembaga pembinaan kehidupan keagamaan ke depan semakin diperhitungkan dengan bermodalkan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi.