Menurutnya, kehadiran Roadshow Bus KPK RI dapat meningkatkan upaya pencegahan korupsi di Sumut sejak dini.
"Terima kasih atas kehadiran di Sumut, kami apresiasi kami harap gaung antikorupsi di Sumut bisa bertambah tebal," kata Lasro.
Lasro menjelaskan berbagai capaian yang telah diraih Pemprov Sumut dalam hal tata kelola pemerintahan, antara lain prestasi monitoring center for prevention berada di urutan pertama regional Sumatera dan urutan 10 nasional, meraih opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dari BPK.
"Pemprov Sumut juga telah memperoleh sistem pengendalian intern pemerintah (SPIP) level 3, kapabilitas aparat pengawasan intern pemerintah (APIP) level 3, pencegahan korupsi level 3, dan penerapan manajemen risiko level," katanya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Bus KPK tiba di Kota Medan sebarkan paham antikorupsi