Medan (ANTARA) - Pemimpin Wilayah Perum Bulog Kanwil Sumatera Utara (Sumut) Arif Mandu mengatakan, distribusi masif beras SPHP dan penyaluran bantuan sosial menjadi kunci untuk mengendalikan harga beras di provinsi beribu kota Medan itu.
"Kami mengoptimalkan semua jalur agar harga beras tetap terkendali," ujar Arif di Medan, usai melakukan inspeksi di tiga pasar tradisional kota itu yakni Pasar Halat, Pasar Bakti dan Pasar Sukaramai, Senin.
Dia melanjutkan, beras berkualitas medium untuk Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) digelontorkan Bulog Sumut ke pasar-pasar yang ada di wilayahnya melalui pemerintah setempat, termasuk dengan mengadakan pasar murah.
Bulog Sumut memaksimalkan peran seluruh atau delapan kantor cabang/kantor cabang pembantu untuk melakukan hal itu di semua kabupaten-kota dengan pemerintah daerah sebagai mitra.
Di Medan, misalnya, penyaluran beras SPHP bekerja sama dengan PUD Pasar.
Baca juga: Bulog Sumut pastikan stok beras cukup hadapi dampak El Nino
Bulog Sumut: Distribusi beras SPHP-bansos kunci kendalikan harga beras
Senin, 28 Agustus 2023 20:01 WIB 2502