Tapanuli Selatan (ANTARA) - Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) Dolly P.Pasaribu mengajak seluruh pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) wilayah ini untuk tetap menjaga kekompakan serta bersinergi memajukan pembangunan kabupaten itu.
Ajakan Bupati tersebut sampaikan melalui Sekda Tapsel Sofyan Adil saat acara pembukaan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DMI Tapsel, di Aula Kantor Camat Sipirok, Sabtu (29/7).
Menurut Bupati, eksistensi pengurus DMI Tapsel penting dalam rangka mendorong kemajuan mewujudkan pembangunan Tapsel khususnya pada sektor keagamaan.
"Oleh karenanya, saya berharap seluruh pengurus DMI untuk dapat menjaga keharmonisan serta hubungan silaturahmi antar sesama. Hal ini juga sebuah keutamaan dalam agama Islam. Misal mengajak memakmurkan masjid," ujarnya.
Terkait memakmurkan masjid, harapan Bupati, kata Sofyan, agar DMI giat melakukan gerakan shalat magrib berjamaah yang kemudian di isi tausyiah sebelum melaksanakan shalat isya berjamaah.
"Selain itu melahirkan program-program yang memberi manfaat bagi masyarakat, membantu masjid-masjid sekitar mengingat masukan (dana) setiap masjid yang berbeda-beda," imbau-nya.
Acara ini turut di hadiri Pimpinan Wilayah DMI Sumatera Utara, Ketum dan Pengurus DMI Tapsel, Kabag Prokopim, Pimpinan BSI KCP Sipirok, Pengurus Kecamatan DMI se-Kabupaten Tapsel, ormas Islam, BKMT dan Muslimat NU.