Dinas Perhubungan Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut) melakukan pemasangan sebanyak 569 unit lampu penerangan jalan umum (LPJU) baru di 21 kecamatan se-Kota Medan.
Kepala Dinas Perhubungan Kota Medan Iswar Lubis, di Medan, Selasa, mengatakan pemasangan ini dilakukan sebagai upaya dalam mewujudkan program Medan Terang.
"Nantinya setiap kecamatan rata-rata dibangun sebanyak 19 titik. Saat ini progresnya sudah mencapai 75 persen, dan kami berharap akan selesai dalam beberapa minggu ke depan," katanya pula.
Hal ini, ujar dia lagi, juga untuk melayani pengaduan gangguan LPJU di Ibu kota Provinsi Sumut yang telah diluncurkan pada awal tahun ini.
Pihaknya telah menerima laporan sebanyak 9.018 pengaduan gangguan LPJU di Kota Medan, di antaranya terdapat 8.753 kasus diselesaikan di 15.189 titik kerusakan.
Kepala Dinas Perhubungan Kota Medan Iswar Lubis, di Medan, Selasa, mengatakan pemasangan ini dilakukan sebagai upaya dalam mewujudkan program Medan Terang.
"Nantinya setiap kecamatan rata-rata dibangun sebanyak 19 titik. Saat ini progresnya sudah mencapai 75 persen, dan kami berharap akan selesai dalam beberapa minggu ke depan," katanya pula.
Hal ini, ujar dia lagi, juga untuk melayani pengaduan gangguan LPJU di Ibu kota Provinsi Sumut yang telah diluncurkan pada awal tahun ini.
Pihaknya telah menerima laporan sebanyak 9.018 pengaduan gangguan LPJU di Kota Medan, di antaranya terdapat 8.753 kasus diselesaikan di 15.189 titik kerusakan.