Itu merupakan kemenangan kedua Rins di COTA setelah kesuksesan pertamanya pada 2019 di Austin ketika masih berseragam Suzuki.
Sementara itu, Marini, yang meraih hasil terbaiknya serta podium perdananya di MotoGP, mengaku berhati-hati di awal dan tidak ingin membuat kesalahan pada momen-momen kritis.
"Saya memiliki kecepatan yang baik. Setelah kecelakaan Pecco saya mencoba menyalip Fabio dan mengejar Alex, tapi Alex sangat kuat dan Honda memiliki motor terbaik, mereka tidak mungkin dikalahkan, tapi saya sangat puas dengan hasil saya," kata Marini.
Di sisi lain, Bagnaia mengaku frustrasi dengan hasil yang ia peroleh, terlepas dari dominasi kuatnya pada balapan Sprint.
"Saya tidak mengerti, saya sangat kecewa dan cukup gugup, karena itu bukan salah saya," kata Bagnaia.
Alex Rins raih kemenangan di COTA menyusul blunder Bagnaia
Senin, 17 April 2023 5:28 WIB 2558