Medan (ANTARA) - PD Al Washliyah Kota Medan ikutserta menyukseskan pelaksanaan MTQ ke 56 tingkat Kota Medan, yang gelar dari 25 Februari sampai 04 Maret 2023.
Pernyataan itu disampaikan Ketua PD Al Washliyah Kota Medan Abdul Hafiz Harahap saat ditemui di arena MTQ ke 56 Lapangan Mini USU Jl. DR. Mansyur Medan, Ahad, (26/2) kemarin.
Disebutkan Abdul Hafiz Harahap, MTQ merupakan syiar agama Islam karena di dalamnya dilantunkan ayat suci Al Qur'an. Karena itu, bagi Al Washliyah Medan, menyukseskan MTQ bagian dari perjuangan dan jihad.
Lebih lanjut Abdul Hafiz Harahap menjelaskan, Al Qur'an sebagai kitab suci umat islam, selain diperlombakan di arena MTQ, Al Qur'an bagi umat Islam adalah petunjuk. Sebab Al Qur'an mampu menjawab semua persoalan hidup dan kehidupan.
"Sebagai ketua PD Al Washliyah Kota Medan, saya mengajak seluruh umat Islam Kota Medan untuk membumikan nilai-nilai, ajaran dan aturan Al Qur'an Dalam kehidupan. Dengan demikian Insya Allah akan mendapat ridho dari Allah SWT", jelasnya.
Selain mengajak umat Islam membumikan Al Qur'an dalam kehidupan, Abdul Hafiz Harahap juga menyampaikan apresiasi kepada Walikota Medan yang melaksanakan MTQ ke 56 di Lapangan Mini Universitas Sumatera Utara (USU).
"Pelaksanaan MTQ di Universitas Sumatera Utara (USU) sangat tepat dan memiliki kaitan dengan Al Qur'an. Kita barharap ke depan USU juga melakukan kajian-kajian tentang Al Qur'an", ujar Abdul Hafiz Harahap.
PD Al Washliyah Kota Medan juga menyampaikan apresiasi kepada Rektor USU yang telah memfasilitasi pelaksanaan MTQ ke 56 tingkat Kota Medan.
"Kolaborasi Pemko Medan dan USU dalam pelaksanaan MTQ ke 56 ini, mudah-mudahan membawa berkah kepada seluruh warga Kota Medan serta civitas akademika USU", ungkap Abdul Hafiz Harahap.
Dalam rangka ikut menyukseskan MTQ ke 56, PD Al Washliyah Kota Medan membuka stand di arena MTQ. Stand PD Al Washliyah Kota Medan diharapkan bisa menjadi wadah untuk mengingat kembali Al Jam'iyatul Washliyah yang selalu Hidup Zaman Berzaman.
Turut mendampingi Ketua PD Al Washliyah Kota Medan, Bendahara Fachroel Rozi, Wakil Ketua Mursal Harahap, penanggungjawab stand PD Al Washliyah Kota Medan T. Alamsyah Putra. (MBA).
Hafiz Harahap : Al Washliyah sukseskan MTQ ke-56 Kota Medan
Minggu, 26 Februari 2023 19:28 WIB 1801