Medan (ANTARA) - Wali Kota Medan Bobby Nasution mengajak warga tidak membuang sampah sembarangan, terutama di daerah aliran sungai Kota Medan, Sumatera Utara.
"Hasil peninjauan kami menggunakan helikopter kemarin mulai hulu sungai di Deli Serdang sampai hilir di Belawan, kondisi sungai memprihatinkan," ujar Bobby di Medan, Sumatera Utara, Sabtu.
Setiap daerah aliran sungai yang berdekatan dengan permukiman warga setempat, terang dia, dipastikan ada tumpukan sampah dan menjadi pemicu terjadinya banjir.
Data Pemkot Medan menyebut terdapat 12 sungai mengelilingi Kota Medan dengan mayoritas kondisi sungai mengalami pendangkalan dan dipenuhi sampah.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Medan menyatakan bencana banjir di daerah aliran sungai sering terjadi, seperti tahun ini Senin (28/2), Kamis (18/8), dan Jumat (18/11).
"Seluruh warga Kota Medan agar senantiasa menjaga kebersihan lingkungan, terutama di tempat tinggal masing-masing," katanya.
Wali kota juga menekankan kebersihan lingkungan tersebut harus dijaga untuk meminimalisir terjadinya bencana banjir.
"Medan ini rumah kita, mari kita jaga kebersihannya tidak membuang sampah sembarangan. Sampah menjadi salah satu pemicu banjir dan bisa diatasi," papar Bobby.
Wali Kota Medan ajak warga tidak buang sampah di aliran sungai
Minggu, 4 Desember 2022 0:22 WIB 1965