Medan (ANTARA) - Wali Kota Medan Bobby Nasution mengapresiasi digelar Bank Jateng Friendship Run Borobudur Marathon 2022 di Istana Maimun, Jalan Brigjen Katamso, Medan, Minggu (25/9).
"Atas nama Pemkot Medan, saya mendukung kegiatan Bank Jateng Friendship Run Borobudur Marathon. Apalagi kegiatan ini juga menampilkan kuliner khas Jawa Tengah," kata Bobby.
Selain meningkatkan kesehatan, lanjut dia, ajang yang mengusung tema "Stronger to Victory" ini juga mendukung peningkatan sport tourism di Kota Medan.
Diketahui, sekitar seribu peserta ikut ambil bagian dalam lari marathon ini. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo didampingi Bobby Nasution melepas peserta.
Selanjutnya, peserta pun berlari melintasi rute yang telah ditetapkan, yakni Jalan Brigjen Katamso - Jalan Ahmad Yani - Jalan Imam Bonjol dan Jalan Juanda.
"Selain Kota Medan, ajang ini juga hadir di 3 kota lainnya, yakni Semarang, Jakarta, dan Makassar. Terpilihnya Kota Medan di antaranya karena tinggi antusiasme warga Medan mengikuti ajang ini setiap tahun," terang Bobby.
Wali kota juga mendoakan mudah-mudahan ke depan Pemkot Medan dan Provinsi Jawa Tengah terus berkolaborasi mempromosikan sport tourism maupun kuliner khas masing-masing kota.
"Apalagi Kota Medan merupakan kota multi etnis yang sudah terbiasa dengan keberagaman kuliner," ungkap Bobby.