Nias Utara (ANTARA) -
BPJamsostek mengapresiasi Bupati Nias Utara Amizaro Waruwu SPd yang menganggarkan iuran Jamsostek bagi 1.600 orang tenaga jarian lepas (THL) non Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan kerjanya melalui APBD Tahun 2022.
"Kita patut berterima kasih kepada Pak Bupati yang dinilai cukup peduli untuk melindungi atas risiko sosial dari pekerjaan THL," kata Kepala BPJamsostek Cabang Padang Sidempuan Dr Sanco Simanullang ST MT IPM ASEAN Eng, Jumat (27/5).
Tidak itu saja, kata dia, bahkan Bupati Nias Utara pro aktif menyosialisasikan Instruksi Presiden Nomor 2 Tahun 2021 tentang Optimalisasi Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (Jamsostek) khusus kepada sektor keagamaan di Kepulauan Nias.
"Seperti beberapa waktu lalu. Pak Bupati di Aula Kantor Pusat BNKP, Gunung Sitoli secara Hybrid ( daring dan luring) dihadiri sejumlah pejabat se Kepulauan Nias yang memberikan pemahaman betapa pentingnya perlindungan Jamsostek kepada seluruh pemimpin gereja di wilayah itu," ungkapnya.
Sejalan dengan itu, lanjut Sanco, Bupati Nias Utara tengah menghitung kemampuan keuangan daerahnya dengan setidaknya bagi lebih kurang 5.000 orang tenaga rentan dan sosial keagamaan bisa terlindungi Jamsostek.
"Pak Bupati menyadari dan menghargai betul para pekerja dan masyarakatnya termasuk pemuka agama utamanya yang ekonomi lemah untuk mendapat perlindungan program jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian," katanya.
Ephorus Niha Keriso Protestan (BNKP) Pdt Dr Tuhoni Telambenua MSi, kata Sanco, menyambut baik dan mengapresiasi Bupati Nias Utara Amizaro Waruwu perhatian terhadap pelayan keagamaan yang akan memberikan perlindungan Jamsostek.
"Pak Direktur Ke pesertaan BPJS Ketenagakerjaan Pusat, Zainuddin juga memberikan arahan ketika kegiatan hybrid bersama Pak Bupati Nias Utara yang dirangkai penyerahan santunan sekaligus sosialisasi BPJamsostek dan tanya jawab," kata Sanco.
Sementara Kepala BPJamsostek Cabang Gunung Sitoli Rolan Tobing pada Selasa (24/5) mengungkapkan, pihak Pemkab Nias Utara kini mempersiapkan secara administrasi guna pendaftaran 1.600 THL non ASN.
"Kita sudah jemput bola yang oleh Pak Wakil Bupati dan Pak Sekda ketika bertemu berharap sebelum Mei 2022 berakhir ke pesertaan THL non ASN itu sudah mulai bisa dibayarkan. Hanya tinggal menunggu input data 4 organisasi perangkat daerah," jelas Rolan.
BPJamsostek apresiasi Bupati Nias Utara anggarkan iuran Jamsostek bagi 1.600 THL non ASN
Jumat, 27 Mei 2022 10:49 WIB 2377