Tapanuli Selatan (ANTARA) - Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Pengurus Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) mengadakan turnamen voli antar klub dan tingkat pelajar di wilayah itu.
Turnamen yang digelar di Lapangan Bola Voli Gavsi Klub, Sipirok ini berlangsung 10 hari sejak pembukaan Rabu (24/11) dalam rangka memeriahkan HUT ke-71 Tapsel.
"Selain memperebutkan piala bergilir dalam rangka HUT ke-71 Tapsel, turnamen ini memperebutkan sejumlah uang pembinaan bagi juara," kata Ketua Pengkab PBVSI Tapsel Armadan Harahap, Rabu (24/11).
Baca juga: Lomba masak olahan pangan lokal dalam meriahkan HUT Tapsel ke-71
Menurut Ketua Harian Pengkab PBVSI Tapsel Syaiful Anwar menjelaskan turnamen tersebut khusus putera dengan sistem jumpa. Pelajat khusus tingkat pelajar SMP, dan klub umum.
Adapun klub pelajar yang tercatat dalam turnamen tersebut yakni klub SMP 1 Sayur Matinggi dan Klub SMP 4 Angkola Selatan, klub Gavsi, Klub SMP 2 Arse, klub SMP 1 Batang Toru dan klub SMP 2 Batang Toru.
Untuk tingkat umum dari wilayah Batang Angkola terdaftar klub Sigalangan A dan Sigalangan B VC serta klub Parma Angkola Muaratais, klub Bator VC, klub Pargarutan VC, dan Klub dari Sipirok atau ada berjumlah delapan klub.
Lebih jauh keduanya, Armadan dan Syaiful mengungkapkan bahwa terwujudnya turnamen bola voli dalam rangka pembinaan dan mencari bibit pemain ini tidak lepas dari dorongan penuh Bupati Tapsel Dolly P.Pasaribu.
Meriahkan HUT ke-71 Tapsel, PBVSI gelar turnamen voli antar klub dan pelajar
Rabu, 24 November 2021 13:15 WIB 3511