Sidikalang (ANTARA) - Ketua Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Kabupaten Dairi periode 2021-2025 dilantik oleh Ketua YKI Sumut Nawal Lubis pada Jumat (25/6).
Nawal dalam sambutannya mengatakan pengurus YKI mempunyai tanggungjawab untuk memfasilitasi masyarkaat agar terhindar dari kanker melalui lima bidang yang ada di YKI.
"Kami berharap pengurus YKI akan selalu aktif mengikuti berbagai kegiatan yang telah ditentukan oleh YKI Sumut diantaranya kegiatan sosialisasi," katanya.
Sementara Bupati Dairi Dr Eddy Keleng Berutu yang juga sebagai pelindung YKI dalam sambutannya mengatakan jumlah kasus kanker terus meningkat, khususnya di negara berkembang yang menandakan penanaganan kanker khususnya di Indonesia belum maksimal.
Baca juga: Pemkab Dairi gelorakan Gerakan Menanam Pohon
Untuk mengatasinya diperlukan program yang strategis dan komitmen dari seluruh pihak terkait.
"Kasus terbanyak diantaranya kanker payudara dan kenker serviks. Dengan dilantiknya pengurus ini peran dari kita smeua diperlukan untuk mengatasi maslaah kanker," katanya.
Selain masalah deteksi dini, penanganan pasien yang terlambat ke fasilitas kesehatan masih menjadi faktor lainnya.
Oleh karena itu mari kita dorong deteksi dini dan kampanyekan promosi kesehatan lebih maksimal.
"Puskesma salah satunya sebagai fasilitas kesehatan yang harus dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk promosi kesehatan," katanya.
YKI Dairi dilantik, Bupati: Segera lakukan gerak cepat untuk susun program kegiatan
Jumat, 25 Juni 2021 15:58 WIB 1333