Medan (ANTARA) - Jumlah pasien positif COVID-19 yang dinyatakan sembuh di Sumatera Utara berdasarkan data terbaru yang dirilis Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 pada Rabu (29/7) sebanyak 980 orang.
"Kabar baik, hari ini ada penambahan 31 orang pasien COVID-19 yang berhasil sembuh di Sumatera Utara," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Mayor Kes dr Whiko Irwan di Medan.
Sementara itu, Whiko mengatakan bahwa jumlah pasien positif COVID-19 di Sumut masih terus mengalami peningkatan dari hari ke hari.
Baca juga: Dua hari, positif COVID-19 Tebing Tinggi bertambah 6 orang
Tercatat, jumlah pasien positif COVID-19 hari ini mengalami peningkatan sangat tajam dengan penambahan 241 orang.
"Pasien terkonfirmasi positif COVID-19 hingga saat ini sebanyak 3.759 orang," katanya.
Kemudian, untuk pasien positif COVID-19 meninggal dunia bertambah tiga orang sehingga total menjadi 186 orang dan untuk jumlah suspek (pasien dalam pengawasan/PDP) berjumlah 444 orang.