Jakarta (ANTARA) - Real Madrid punya peluang besar untuk mengamankan posisi mereka di puncak klasemen dalam jadwal Liga Spanyol pertandingan pekan kedelapan yang mulai bergulir pada Sabtu (5/10) dini hari hingga Senin (7/10) dini hari WIB.
Syaratnya "mudah", tim besutan Zinedine Zidane itu harus bisa meredam daya kejut Granada saat menjamu tim promosi itu di Stadion Santiago Bernabeu pada Sabtu (5/10) malam.
Real saat ini berada di puncak klasemen dengan koleksi 15 poin, unggul satu poin dari Granada yang menjadi pesaing terdekat dan menempati posisi kedua.
Jika menang atas Granada, posisi Real akan terjamin di puncak setidaknya hingga dua pekan ke depan mengingat liga-liga domestik akan memasuki jeda pertandingan internasional.
Hanya saja, masalah baru menjangkiti kubu Real yakni turunnya performa kiper utama Thibaut Courtois yang bahkan membuatnya ditarik keluar di tengah pertandingan Liga Champions menjamu Club Brugge beberapa hari lalu.
Pelatih kiper tim nasional Belgia Erwin Lemmens dalam wawancara dengan MARCA menyebut Courtois terjangkiti "sindroma David de Gea" dan bukan tidak mungkin Zidane bakal memberi kesempatan kepada Alphonse Areola untuk tampil di bawah mistar gawang Real saat menghadapi Granada.
Di sisi lain, Eden Hazard agaknya belum kunjung memperlihatkan performa terbaik yang membuatnya pantas mengusung nomor punggung tujuh di Real. Opsinya, Zidane bisa saja menoleh ke talenta muda Brasil Rodrygo Goes untuk unjuk kemampuan lebih dan bersaing mendapatkan tempat utama.
Ancaman empat penjuru mata angin
Jika skenario Real meraup tiga poin kontra Granada tak berjalan mulus, lakon berikutnya adalah ancaman yang datang dari empat penjuru mata angin.
Atletico Madrid, Barcelona, Sociedad dan Sevilla semuanya punya peluang untuk menggusur Real dari puncak apabila Granada bisa mencuri poin dari Santiago Bernabeu.
Keempat tim itu baru berlaga pada Minggu (6/10) malam hingga Senin (7/10) dini hari WIB.
Atletico bertandang ke markas Valladolid dan tiga poin tambahan akan membuat tim besutan Diego Simeone mengumpulkan 17 poin, praktis menjadi ancaman utama Real tentunya selain Granada yang mereka hadapi sendiri.
Barcelona dan Sevilla akan berhadapan satu sama lain di Nou Camp. Pemenang laga tersebut akan menutup pekan kedelapan dengan koleksi 16 poin, praktis berpeluang menyalip Real meski mungkin harus melewati proses hitung-hitungan selisih gol dulu.
Sedangkan Sociedad akan menjamu Getafe di Reale Arena, juga bakal berakhir dengan 16 poin jika membukukan kemenangan.
Sekali lagi, ancaman bagi Real datang dari empat penjuru, satu-satunya cara menghindarinya adalah dengan memastikan tiga poin dalam genggaman tangan kala menjamu Granada.
Ujian konsistensi Celades di Valencia
Sejak pergantian terjadi di kursi kepelatihan Valencia, Albert Celades agaknya belum menemukan formula yang ajeg untuk bisa memastikan Los Ches tampil dengan performa terbaik.
Pekan lalu, Celades akhirnya mempersembahkan kemenangan perdana bersama Valencia di Liga Spanyol, mengalahkan Athletic Bilbao. Namun, kemenangan itu disusul lakon memalukan empat hari berselang saat mereka dibuat tak berkutik kala menjamu Ajax di Liga Champions.
Sebagaimana dilontarkan dari mulutnya sendiri selepas penunjukannya, Celades hanya mau dihakimi berdasarkan hasil-hasil pertandingannya bersama Valencia, maka dua kemenangan, dua hasil imbang dan dua kekalahan di semua kompetisi bukanlah sesuatu yang cemerlang meski tak bisa disebut buruk.
Saat menjamu Alaves di Mestalla pada Sabtu (5/10), Celades jelas punya peluang untuk membuktikan bahwa manajemen Valencia tak salah pilih memecat Marcelino Garcia Toral yang mengantarkan klub itu mencapai empat besar musim lalu.
Alaves datang dengan kepercayaan diri tinggi, sebab pekan lalu tim besutan Asier Garitano itu baru saja mengakhiri rentetan hasil mengecewakan di lima pertandingan sebelumnya.
Sementara itu, satu tim masih berstatuskan nirkemenangan memasuki pekan kedelapan, yakni Leganes yang praktis membuat mereka tergeletak di dasar klasemen saat ini. Menjamu Levante di Butarque pada Sabtu (5/10) petang, jadi kesempatan berikutnya bagi Mauricio Pellegrino mengubah nasib tim yang ditanganinya.
Berikut jadwal Liga Spanyol pekan kedelapan (dalam WIB, tuan rumah disebut pertama):
Sabtu (5/10) dini hari
02.00 Real Betis vs Eibar
Sabtu (5/10) petang s.d. Minggu (6/10) dini hari
18.00 Leganes vs Levante
21.00 Real Madrid vs Granada
23.30 Valencia vs Alaves
02.00 Osasuna vs Villarreal
Minggu (6/10) petang s.d. Senin (7/10) dini hari
17.00 Mallorca vs Espanyol
19.00 Celta Vigo vs Athletic Bilbao
21.00 Valladolid vs Atletico Madrid
23.30 Sociedad vs Getafe
02.00 Barcelona vs Sevilla