Menurut Ketua Karang Taruna (KT) Labura Yudha Iskandar SP MSi, kegiatan itu selain untuk menyusun program jangka pendek, menengah dan panjang, juga dimaksudkan menjalin dan memperkuat silaturrahmi antara seluruh pengurus KT.
“Rakerkab dan Outbond yang kita selenggarakan diikuti pengurus kabupaten, kecamatan dan desa. Tujuannya, selain menyusun program yang akan dilaksanakan, juga untuk mempererat tali silaturrahmi sesama pengurus KT,” katanya, Senin.
Setelah cukup penat mengikuti rakerkab, peserta menjadi rileks pada saat mengikuti kegiatan outbond yang dipandu oleh instruktur Heriansyah beserta krunya. Berbagai game dan kegiatan yang dilakukan mampu membuat peserta merasa gemibra dan tertawa.
Pembina KT Labura Hendiryanto SE juga turut memantau kegiatan yang dilangsungkan di Sibolangit itu. Menurutnya, kebersamaan yang demikian diharapkan mampu semakin memajukan KT di tanah Basimpul Kuat Babontuk Elok tersebut.
“Dengan kegiatan seperti ini, peserta memahami bagaimana perlunya kekompakan dan kebersamaan sehingga apa yang menjadi target dapat tercapati dengan baik. Gama-game yang dilakukan, walau terlihat lucu, namun memiliki filosofi tentang pentingnya kebersamaan,” kata Ketua DPD KNPI Labura itu.
Sebelumnya, selain Rakerkab, peserta juga diberikan materi tentang Peraturan Menteri Sosial Nomor 23 Tahun 2013. Permensos itu merupakan pegangan dan panduan KT dalam melaksanakan kegiatan. Materi disampaikan Muslim Ritonga SH dipandu Sekretaris KT Rudy Syahputra Daeli.
Kegiatan Rakerkab dan outbond yang diketuai Zulkarnain SKM tersebut dibuka Kepala Dinas Sosial Labura H Ahmad Sampurna Rambe SSosI MA pada Jumat.