Simalungun, 23/5 (Antarasumut) - Wakil Bupati Simalungun, Amran Sinaga menghadiri Wisuda ke XXIII santriwan/wati TK/TPA yang diselenggarakan Lembaga Pembinaan dan Pengembangan TK Aquran (LPPTKA) Badan Komunikasi Pemuda Remaja Mesjid Indonesia (BKPRMI) Kabupaten Simalungun, di taman wisata Sirama Indah, Nagori Dolok Kahean, Kecamatan Tapian Dolok, Selasa.
Amran mengatakan, memberikan pendidikan sejak dini merupakan keharusan bagi orang tua kepada anak, dengan harapan kelak mereka menjadi orang yang baik dan berbakti untuk agama, nusa dan bangsa.
Terkait dengan pelaksanaan wisuda, Amran menyampaikan apresiasi kepada para guru yang telah memberikan segenap tenaga dalam memberikan pendidikan sejak dini bagi anak anak.
Menurut Amran, keadaan itu merupakan upaya dalam memberantas buta aksara, khususnya aksara Alquran yang merupakan tugas bersama, termasuk peran aktif para KUA di wilayah masing-masing.
Wakil Bupati menyampaikan, dalam waktu dekat akan dibangun balai pertemuan di komplek Islamic Centre Perdagangan, Kecamatan Bandar yang mendapat dukungan dari Pemkab Simalungun.
Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati didampingi anggota DPRD Simalungun, Camat Tapian Dolok, Dirwil LPPTKA BKPRMI, mewakili Kakankemenag berkenan menguji para santriwan/wati membacakan doa, ayat pendek dan berhitung dengan menggunakan bahasa Inggeris 1 sampai 10.
Wisuda itu mengangkat tema "Menyiapkan generasi Qurani Menyonsong Masa Depan Gemilang", yang diikuti 660 anak didik dari 32 TK/TKA.
Dirwil LPPTKA BKPRMI Sumut, H Muhammad Daud Sagita mengajaka orang tua memberikan pendidikan yang baik, karena orang tua merupakan guru yang paling dekat dengan anak-anak.
Daud juga meminta kepada orang tua untuk menyiapkan materi bagi anak anak untuk kelanjutan pendidikan mereka dalam meraih prestasi sebagai harapan bangsa. Karena mereka merupakan estapet pemimpin masa depan bangsa dan negara.
"Jadikan mereka sebagai ustwatun hasanah, karena kita (orang tua) merupakan panutan bagi mereka," kata Daud.
Mewakili Kakankemenag Kabupaten simalungun, Sakowanda Siregar SAg menyampaikan salut dan bangga kepada LPPTKA BKPRMI yang telah melaksanakan acara wisuda bagi anak anak TK/TPA.
Menurut Sakowanda, anak anak yang diwisuda hari itu merupakan generasi Qurani, yang diharapkan, tidak ada lagi buta aksara Alquran di Kabupaten simalungun pada masa yang akan datang.